Akhmad Rosyadi Resmi ditunjuk Menjadi ketua ( GANN) Banyuasin

Banyuasin| RJ online news.com, – Akhmad Rosyadi, S.E., M.SI., menerima mandat dari ketua Yayasan Generasi Anti Narkotika Nasional (GANN) Provinsi Sumatera Selatan menjadi ketua Yayasan GANN kabupaten Banyuasin, pada Jum’at (29/07/22) malam.

Didampingi istrinya Sari Febriandini Rosyadi dan Jhon Meri, S.Pd., M.Pd. Akmad Rosyadi menerima langsung mandat tersebut serta menyatakan diri siap dan akan segera membentuk kepengurusan yayasan GANN di bumi Sedulang Setudung.

“Insyaallah ini adalah amanah dari Allah SWT, dalam waktu dekat kita akan segera melengkapi formatur kepengurusan,” Ungkapnya.

Lebih lanjut saat dibincangi soal visi-misinya setelah ditunjuk menjadi ketua Yayasan GANN kabupaten Banyuasin dirinya mengaku akan melakukan penyuluhan tentang bahaya laten narkoba dan berusaha mengedukasi kaula muda kedalam hal yang lebih positif.

“Mengajak dan mengedukasi masyarakat terutama remaja di kabupaten Banyuasin untuk menjahui serta mengharamkan dari penggunaan nakrkoba., Mari isi pembangunan dengan ide dan gagasan serta tak henti-hentinya berkreasi,” tukas pria yang lebih akrab disapa Adi ini.

Terakhir dirinya mencita-citakan dimasa kepemimpinannya dapat mewujudkan keinginan masyarakat Banyuasin yakni membangun rumah rehabilitasi bagi korban penyalahgunaan obat-obatan terlarang (Narkotika).

“Semoga dimasa Bhakti saya, rumah rehabilitasi tersebut akan terealisasi,” Tegas-nya.

Laporan:(Toto)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *