Jamaah Haji Banyuasin Mulai Lontar Jumroh Di Mina.

Mekah Rj online news.com – Sebanyak 1juta jamaah haji  dari berbagai penjuru dunia mulai masuk tahap akhir prosesi ibadah haji. Seusai wukuf di Arafah pada Jum’at, 08 Juli 2022, jamaah haji sehabis maghrib menuju Muzdalifah untuk menginap dan mengambil batu jumroh. Mereka kemudian melontar jumroh di Mina dan melaksanakan thowaf di Mekkah.

“Setelah mabit (menginap) di Muzdalifah, kami melontar jumroh dan sekarang masih di mina,” kata Budi Wahyu Petugas Haji Daerah (PHD) Sumatera Selatan Sabtu, 09 Juli 2022 saat dihubungi via pesan singkat atau 10 Dzulhijjah 1443 H bertepatan dengan hari raya Idul Adha di Arab Saudi.

Perjalanan Mudzdalifah ke Mina, kata Budi Wahyu, sekitar 7,5 kilometer dan seluruh jamaah diangkut menggunakan bis yang sudah disediakan lewat tengah malam Waktu Arab Saudi” ujar Budi Wahyu.

Prosesi haji itu dilakukan oleh jamaah yang mengambil haji jenis nafar awal. Setelah melempar jumroh yang pertama (sebanyak 7 butir kerikil) mereka melakukan thowaf dan sa’i lalu bercukur (tahalul) setelah itu mengganti kain ihram dengan baju biasa.

Selanjutnya di hari berikutnya, yakni tanggal 11 Dzulhijjah jamaah haji akan melempar 21 batu jumroh dan esoknya 12 Dzulhijjah akan melempar jumroh ketiga dengan 21 batu lagi. Artinya dalam tiga hari melempar 49 batu (7+21+21=49).
Adapun yang mengambil haji nafar tsani, jamaah akan melempar batu jumroh sebanyak 4 kali, yakni tanggal 10,11,12,13 Dzulhijjah dengan jumlah lemparan 7,21,21,21 sehingga total 70 batu.

Budi Wahyu menambahkan untuk Kloter PLM 08 berjumlah 450 orang. Di antara rombongan tersebut termasuk rombongan haji dari Kabupaten Banyuasin berjumlah 82 orang.

Tentang pelaksaan lontar jumroh sendiri, pemerintah Arab Saudi telah mengatur jadwal agar tidak terjadi penumpukan jamaah yang menimbulkan kecelakaan seperti terjadi beberapa tahun lalu.

“Tadi malam kita sudah mendapat informasi dari Kementerian Haji Arab Saudi melalui Muassasah terkait dengan jadwal lontar jumrah baik tanggal 10, 11, 12, 13. Pada 10 Dzulhijah ketika jemaah sudah melaksanakan mabit di Muzdalifah dan lewat tengah malam menuju Mina, pada saat itulah jemaah mulai akan melakukan lempar jumrah aqobah, pungkas Staff Khusus Bupati Banyuasin ini.
Laporan:(Tim redaksi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *