Banyuasin, Rj online news.com, – Sekretaris Daerah Banyuasin DR. H.M. Senen Har, mewakili Bupati H. Askolani, SH., MH., membuka kegiatan IKA LKS Angkatan III Banyuasin di Auditorium Pemkab Banyuasin, Selasa (22/02/2022).
Turut hadir mewakili Polres Banyuasin, serta beberapa Kepala OPD Lingkup Pemerintah kabupaten Banyuasin dan Ketua PB IKA LKS Provinsi Sumsel Yoppi Van Houten,
Yuri Aditiya Ketua PB IKA LKS Banyuasin, serta undangan dan peserta LKS Angkatan III Banyuasin, Dalam sambutannya Yuri Aditiya mengatakan ucapan terima kasih atas bantuan dan dukungan dari Pemkab Muba sehingga kegiatan dapat berjalan dengan baik dan lancar.
“Sebagai mitra pemerintah, IKA LKS Banyuasin membantu dalam menempa dan mendidik generasi pelajar agar menjadi calon pemimpin bangsa,” ungkap Yuri. Ia juga mengatakan bahwa tema kegiatan ini Mewujudkan Generasi Muda yang Militan dan Intelek Menuju Banyuasin Bangkit dan Maju agar dapat terealisasi.
Yoppy Van Houten mengatakan bahwa Pemkab Banyuasin mendukung penuh kegiatan LKS sejak dimulainya angkatan ke I dan berharap hingga kedepan dukungan ini tak pernah mundur dan makin terjalin baik.
“Sejak dini IKA LKS melalui Latihan Kepemimpinan Siswa mendidik dan menempa calon pemimpin bangsa yang mempunyai kepribadian kuat,” ungkapnya.
Mewakili Bupati Banyuasin Sekda HM Senen Har mengatakan bahwa kegiatan LKS ini sudah sinkron dengan program kerja Pemerintah kabupaten Banyuasin.
“Pimpinan Kabupaten Banyuasin menyadari bahwa kegiatan LKS ini untuk mempersiapkan calon pemimpin, hingga dukungan diberikan Pemkab Muba. Kita harapkan generasi muda menjadi generasi yang kuat, militan dan punya semangat,” jelas Senen Har.
Laporan:(Toto)